Baju koko pria 2023 – Baju koko termasuk salah satu item fashion yang identik untuk perayaan lebaran, biasanya ia akan banyak digunakan oleh pria pada saat ibadah di masjid untuk sholat. Meskipun demikian sebenarnya busana yang satu ini bukan pakaian khas umat muslim, melainkan dulunya dibawa dari masyarakat Tionghoa ke Indonesia, kemudian semakin terkenal di dalam negeri. Bahkan jika seandainya dilihat modelnya sekarang ini juga kian beragam dan bervariatif.
Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai koleksi terbaru baju koko pria 2023, karena tentunya trend sendiri selalu berubah, sehingga tidak hanya model-model yang biasa atau sudah umum di pasaran. Melainkan ada banyak diantaranya koleksi yang lebih inovatif sebagai pelengkap tampilan Anda agar tidak ketinggalan zaman. Koleksi terbaru ini bisa dijadikan sebagai pilihan untuk melengkapi busana Anda di saat Idul Fitri agar bisa tampil sempurna.
Berikut ini juga ada beberapa rekomendasi merk baju koko yang dikenal bagus kualitasnya untuk Anda, yaitu:
- Simple Perfect, brand item fashion yang satu ini tentu sudah tidak asing bagi Anda bukan, koleksinya cukup banyak, termasuk untuk baju koko sendiri juga ada. Menawarkan koleksi baju kokok yang polos dengan look format. Bahan baku yang digunakan untuk pembuatannya juga tidak sembarangan, karena hanya memakai kain serat berkualitas tinggi sehingga terasa halus dan nyaman digunakan.
- Keywer, baju koko koleksi mereka juga ada yang satu setel lengkap dengan celananya, sehingga bisa tampil senada. Meskipun harganya sendiri terjangkau yaitu mulai dari 100 ribuan rupiah, namun untuk kualitasnya sendiri tak perlu diragukan lagi. baik itu modern sampai dengan materialnya dibuat secara berkualitas. Pilihan terbaik untuk konsumen yang budgetnya terbatas.
- Zeitin, mereka mengeluarkan koleksi baju kokok yang inovatif dibandingkan brand lain, termasuk dari segi variasi warna sampai dengan motifnya yang tidak monoton. Bisa tampil dengan look lebih religius mengenakan pakaian muslim koleksi mereka. Tetap nyaman juga karena dibuat dari bahan berkualitas tinggi, tidak sembarangan, modelnya ada yang lengan panjang dan lengan pendek, sehingga bisa disesuaikan dengan selera. Untuk harganya sendiri mulai dari 200 ribuan rupiah saja.
- Sigab, koleksi baju koko mereka memang dikenal premium dibandingkan yang lain, sehingga tidak heran harga jualnya juga relatif mahal mulai dari 400 ribuan rupiah. dimana nantinya Anda sudah bisa mendapatkan busana yang berkualitas. Tersedia dalam berbagai pilihan warna serta ukuran yang dapat disesuaikan dengan selera.
- MOC, mereka mengeluarkan koleksi baju kokok dengan motif yang lain daripada lainnya, karena lebih rame motif, sehingga tidak tampak membosankan, karena selain digunakan untuk ibadah sebenarnya juga tetap cocok dipakai untuk hangout dengan perpaduan bawahan yang tepat. Bahannya adalah katun dobby yang dikenal berkualitas, tidak panas serta memiliki kemampuan untuk menyerap keringat dengan baik, harga mulai dari 400 ribuan rupiah.
- Behaestex, modelnya cukup nyentrik dibandingkan yang lain dengan kombinasi beberapa warna berbeda, sehingga terlihat lebih full colour, brand yang satu ini memang mengeluarkan baju koko yang lain daripada lainnya. Sehingga akan cocok melengkapi penampilan Anda.
Temukan berbagai koleksi pakaian koko dari brand-brand terkenal hanya di ZALORA, karena sudah pasti produk yang dijual disini semuanya dijamin ori atau asli, apalagi dengan adanya garansi yang menyertai. Belanja juga bisa lebih mudah lewat aplikasi mereka.